Journal Asri
  • Home
  • About Me

 


Sebab ayahmu sudah berjanji untuk mencintaimu hingga akhir hayatnya. ia paham betul konsekuensi yang harus dihadapi sebagai seorang pecinta sejati. Pecinta sejati dituntut untuk memiliki ketulusan memberi tanpa harap kembali. Dan pecinta sejati harus  belajar untuk membebaskan-- merelakan orang-orang yang dicintainya melakukan kebaikan-kebaikan yang akan menumbuhkannya 
-- Hal. 42 - Seribu Wajah Ayah, Nurun Ala.

--
Blurb: 
Buku ini berkisah tentang seorang anak yang pulang kembali ke rumah setelah ayahnya meninggal. Ia kemudian diajak kembali ke masa lalu sejak ia lahir hingga saat ini melalui sebuah album yang berisi 10 foto kenangan-kenangan penting dirinya dan sang ayah.

Sebagai seorang anak yang sudah ditinggal Bapak lebih dulu menghadap Tuhan, berada diposisi yang sama dengan tokoh 'aku' di buku ini, yang juga tidak ada disamping ayahnya ketika berpulang, aku merasa sangat nyambung dengan si tokoh Aku. Makanya bab-bab awal betul-betul menguras emosiku. Aku sampai meneteskan air mata dan agak sesenggukan waktu tahu perjuangan awal ayahnya ini.

Sesuai jumlah foto dalam album tersebut, penulis membagi buku ini dalam 10 bab yang menjelaskan tentang foto-foto tersebut. Oh iya, akan ada ilustrasi yang menggambarkan beberapa foto di tiap babnya, dan ilustrasinya bagus sekali, membuat kita makin mudah memvisualisasikan isi buku. 

Ada yang menarik juga dibuku ini, hingga awal sampai akhir, si tokoh aku ini dibuat tak bernama bahkan tak ada juga keterangan gender si aku yang membuat kita sebagai pembaca baik laki-laki ataupun perempuan bisa tetap relate dengan isi buku. Aku suka sekali tokoh aku yg dibuat tanpa nama dan tanpa gender, jadinya berasa tokoh utamanya adalah aku sendiri. Ini beneran! Sebelum masuk baca konfliknya, aku bahkan membayangkan tokoh utamanya pas SD rambutnya dikucir dua. Tapi membaca 'petuah' sejak sang anak mulai jatuh cinta, cara anak & ayah ini berseteru juga, langsung bikin aku mikir, aduh ini mah konflik ayah & (biasanya) anak lelakinya hihi. (ini generalisasi tapi ya menurutku begitu).
--

📝 Aku cukup menikmati membaca buku ini tapi juga agak kurang nyaman dg kutipan-kutipan dari penulis, tokoh, nabi atau sahabat nabi, bahkan quran yg ada di buku ini. Jadinya menurutku agak ngagokin menikmati cerita yg udah dibangun dengan oke sama penulis. Padahal bisa banget diisi dengan pendalaman kejadian-kejadian yg bikin saya sebagai pembaca makin-makin merasakan penyesalan tokoh utama karena agak terlambat memahami ayahnya.

📝 Konflik dibuku ini juga dibangun dengan agak terburu-buru di akhir, kalau dari tengah alur konflik ini dibangun, mungkin aku bisa cukup memahami 'perang dingin' yg terjadi antara anak & ayahnya ini. Tapi karena terkesan buru-buru, aku jadi merasa 'yg penting ada moment benturan' yg bikin tokoh utama & ayah gak saling bicara.


⭐⭐⭐ 3/5
Cukup ok untuk dibaca. Ringan, gak terlalu tebal dan bikin hati hangat 🤗 tersedia di Gramedia Digital, Dan Oiyaaa ilustrasinya jempol sekali. Bagus!

 


Buku dengan genre misteri - iyamisu pertama yang saya baca: Confession. 

Saya cukup suka cerita-cerita misteri, waktu SMP saya banyak membaca Detective Conan dan Petualangan Lima Sekawan karya Enid Blyton, berikutnya membaca buku-buku dan komik detective dan yaa, yang saya pikirkan genre misteri itu berkisaran disitu-situ aja. Paling yang lainnya lebih ke misteri - horror, seperti Jurnal Risa kali ya, yang sama sekali gak pernah mau saya baca karena: Saya penakut. 

Eh kali ini kenalan lah saya dengan genre iyamisu ini, genre misteri yang lebih ke psikologi thriller, disebut iyamisu karena katanya kalau baca bikin kita berucap 'ewww' atau 'iyuh' dalam bahasa Jepang. Makanya disebut Iyamisu, dan kali ini saya baca karya Ratu Iyamisunya langsung: Minato Kanae. 

--

Blurb ceritanya: Seorang guru kimia yang mengajar di SMP, yang juga walikelas, baru saja kehilangan anak satu-satunya yang baru berusia 4 tahun. Penyelidikan memutuskan kalau ini adalah kecelakaan yang terjadi karena anak terpeleset di kolam renang sekolah tempat sang ibu mengajar, tapi ibunya gak percaya dan dia yakin sekali kalau anaknya dibunuh oleh dua orang muridnya.

Setelah membaca satu bab pertama di buku ini, saya langsung paham kenapa bisa ada genre iyamisu, karena baca ini benar-benar kasih sensasi gak nyaman ke saya, apalagi ditambah konteks saya baru aja punya anak perempuan usia 4 bulan, baca buku ini disamping anak saya akhirnya bikin saya stop baca dulu dan ganti bacaan lain yang lebih manis. YA! Dampaknya bikin se gak nyaman itu.

Walaupun begitu, saya tetap gak tahan dan baca bukunya sampai tamat. 


Di tiap babnya, kita akan diajak untuk lihat point of view dari masing-masing orang yang terlibat dalam kasus ini. Sang guru, murid-murid tertuduh pelaku, orang tua murid, ketua kelas dan kakak pelaku. Sepertinya dari semua point of view ini, yang aman ya membaca POV kakak pelaku saja :'), sisanya kita dibikin mikir "waduh, bisa ya manusia punya pikiran kaya gini. 

Sesungguhnya, ketika saya baca buku fiksi, saya lebih memilih ingin menikmati saja, gak mau ambil 'pelajaran' atau 'nilai-nilai' terlalu serius, lebih ingin mendalami emosi dan perasaan tiap tokoh dan mengikuti alur yang disajikan penulis. 

Tapi baca buku ini, mau ga mau bikin saya mencatat beberapa point pelajaran yang menurut saya penting dan ini sebetulnya amat sangat kontekstual dengan kondisi sosial masyarakat Asia. 

It takes village to raise children

Jadi Ibu itu tugas yang berat. Kasus siswa A dan siswa B keduanya menceritakan hubungan rumit antara siswa tersebut dengan ibu mereka. Pada siswa A, ia mencari penerimaan sang ibu akan dirinya yang biasa-biasa saja. Siswa B, mencari perhatian yang tidak ia dapatkan setelah ayah dan ibunya berpisah. Walaupun tak ada satu kalimatpun yang menyalahkan Ibu mereka dibuku ini, tapi secara eksplisit saya rasa itulah yang akhirnya muncul. Berat sekali membayangkan penghakiman semua orang karena kita dianggap 'gagal' mendidik anak, padahal faktor seorang anak melakukan hal-hal diluar norma juga bisa jadi bukan hanya dari sosok ibu, tapi juga hilangnya sosok ayah (yang juga digambarkan disini), lingkungan-- gak hanya orang tua, semua punya peran penting dalam pembentukan karakter anak. 

So it's true ya, lewat buku ini aku belajar kalau it takes village to raise children. 

Aku harap teman-teman yang baca gak menitikberatkan kesalahan hanya karena hilangnya sosok ibu. 

Jadi guru adalah tugas berat

Aku cukup kaget ketika siswa A, yang dituduh melakukan pembunuhan oleh guru, punya kekecewaan hanya karena ia merasa sang guru gak datang langsung ke tempat dia waktu sedang ada masalah, dan merasa si guru lebih memilih anaknya dibanding siswa A!

I mean!!! huuuhah, entah ini hormon anak SMP awal puber yang selalu merasa dirinya adalah center of the world atau gimana ya! tapi kan ya emang seharusnya dia mikir kalaupun gurunya pilih anaknya, itu adalah hal wajar toh! Agak kurang tepat rasanya ia mengharapkan ini dari gurunya, alih-alih keluarganya. Dan lagi, dia sebenarnya udah dijemput sama guru dari kelas lain. (di Bab 1 akan dijelaskan alasannya kenapa).

Jadi guru, mau di Jepang mau di Indonesia. Capek :'), terlalu banyak tuntutan sana sini. Nah tapi lebih capek lagi jadi guru SMP yang harus menghadapi emosi anak-anak baru puber. Ini alasan saya gak pernah mau ngajar anak SMP selama 5 tahun ngajar dan beberapa kali berkesempatan buat 'ngajar' anak-anak SMP.

--

Pada akhirnya saya malah mengulas ini dari sisi parenting dan pendidikan yaa :') tapi rasanya gak bisa enggak. Malam tadi saya tamat membaca buku kedua Minato Kanae yang diterjemahkan ke Bahasa Indonesia: PENANCE dan rasanya ulasan saya pada akhirnya juga akan kembali ke pendidikan dan parenting, karena itu relevan sekali dengan buku buku yang selama ini saya baca, plus pengalaman saya sebagai guru dan orang tua baru. 

Bagi saya, buku ini bukan buku untuk semua orang, terutama orang tua yang mungkin punya balita ya. Gak semua orang sanggup membaca cerita-cerita seperti ini. Tapi kalau teman-teman cukup suka cerita misteri, boleh nih dicoba!

Oiya, saya juga membuat ulasan dalam bentuk video yang bisa teman-teman saksikan disini ya: 



Hola September yang katanya ceria! Gilaaa ya 2021, tahu-tahu sudah masuk catur wulan terakhir tahun ini :'). Kali ini saya ingin berbagi recap bacaan saya sepanjang Agustus, yang ternyata amat meriah haha.

Bulan ini saya membaca 10 Buku yang cukup beragam genre dan penulisnya. Berikut catatan singkat saya:

1. The Joy of Missing Out: Live More by Doing Less karya Tonya Dalton

Baca buku ini dengan ekspektasi bisa dapat perspektif missing out, hehe tapi jujur saya malah banyak belajar tentang produktivitas di buku ini. Sebetulnya dari semua buku, buku ini yang bisa dibilang curi start sih, bacanya Juli tapi lama banget selesai baca dan tamat di awal Agustus. 

Kalau kamu ibu-ibu, baik ibu-ibu baru atau ibu-ibu senior hehe mungkin akan suka dari awal wkwk, karena di pengantar buku, penulis jago banget menyampaikan perasaan hati ibu-ibu seluruh dunia yang menurutnya sering ovewhelmingly overwhelm dengan kegiatan-kegiatan sehari-hari, baik yang di rumah aja, yang ngantor, atau yang di rumah tapi sambil kerja. 

Seru, tapi memang ga bisa dibaca cepet, harus pelan-pelan hehe. 
Rating goodreads: 3.90
Rating Asri: 3.75
Baca eBooknya di Scribd

2. The Power of Language karya Shin Do Hyun & Yoon Na Ru



Buku ini sudah saya tulis ulasan lengkapnya disini ya: Review The Power of Language.

Buku nonfiksi lainnya yang saya baca di awal Agustus. Beli diskonan di Togamas (yang sepertinya selalu diskon always always yaa huhu baik banget, thanks Togamas). Bukunya tipis tapi lumayan daging. Buku ini membahas perspektif penulis tentang  proses berbahasa.

Cukup menggelitik sampai saya akhirnya pecah telor nge-vlog lagi setelah lahiran Rana, videonya bisa dicek disini ya: Review Buku yang pernah dibaca V BTS.

Rating Goodreads: 3.98
Rating Asri: 3.25
Baca buku fisiknya, beli di Togamas Buah Batu (tokped)

3. Why Don't Students Like School?: A Cognitive Scientist Answers Question About How The Mind Works and What It Means for Your Classroom karya Daniel T. Willingham

Membaca ini karena kebutuhan upgrade bacaan nonfiksi di bidang pendidikan walaupun buku ini gak bisa dibilang baru-baru banget tapi tetap banyak insight menarik dari buku ini. 

Menarik baca beragam perspektif yang selama ini dianggap gak boleh, contohnya drilling untuk anak-anak di sekolah, dulu saya ingat banget pernah dapat teguran dari Kepsek tempat saya ngajar karena saya kasih booklet drilling untuk anak-anak saya, saya gak mau cari pembenaran dan waktu itu berujung gak pernah kasih drilling lagi karena gak mau cari ribut, tapi buku ini bilang yaa buat beberapa case atau subject drilling itu perlu. 

A nice reading if you interested in Education atau kalau kamu seorang guru!

Rating Goodreads: 4.04
Rating Asri: 3.5
Baca di Kindle

4. The Secret of Chimneys karya Agatha Christie

Ini rencana tindak lanjut saya setelah di Juli ikutan #BacaBarengan-nya Sofa Literasi yang mengulas Seven Dials Mystery-nya AC. Di buku itu ada tokoh yang saya taksir namanya Superintendent Battle, kaya inspektur polisi gitu pada masanya. Nah ternyata AC nulis beberapa buku yang didalamnya ada Battle nya, salah satunya sekaligus yang pertama adalah The Secret of Chimneys ini. 

Buku Misteri dan detektif selalu punya tempat besar buat saya yang menghabiskan hari-hari SMP dan SMA membaca Detectif Conan di Taman Bacaan tiap pulang sekolah dulu hehe. Jadi baca buku ini tentu saja seru dan menghibur.

Rating Goodreads: 3.86
Rating Asri: 3.75
Baca di Gramedia Digital

5. Kelab Dalam Swalayan karya Abi Ardianda


Wah wah wah, baru sadar belum bikin postingan terpisah untuk buku ini. Padahal bukunya oke banget, ini buku bergenre misteri yang ditulis oleh Abi Ardianda. Sebagai buku debut alias  buku yang pertama ditulis oleh penulis, ini daeeeebak sekaliii! Gila gila gila, saya baca beberapa jam saja selesai saking dibuat penasaran oleh buku ini. 

Bercerita tentang Sonja yang sedang galau memikirkan hari-hari jelang pernikahan dengan Nohan, suatu malam ia berhenti di swalayan dan menemukan 'pintu' rahasia menuju sebuah kelab yang punya pertunjukan penari telanjang. Penari tersebut, bernama Mega ternyata tahu seluruh rahasia Sonja. 

Buku ini sudah amat menarik sejak bagian prolognya, bikin kita penasaran dan gak henti baca sampai selesai! gonna post the full review soon ya, insyaallah! :)

Rating Goodreads: 4.25
Rating Asri: 4
Baca buku fisiknya, beli di OWL Bookstore Shoppe

6. Barking Up The Wrong Tree: The Surprising Science Behind Why Everything You Know About Success is [mostly] wrong karya Eric Barker


Saya tuh memang gampang banget terpengaruh orang lain untuk baca buku yaa haha, yang mana saya gak ngeluh juga karena kebanyakan rekomendasi yang saya baca beneran bagus bukunya. Nah kali ini saya terpengaruh baca buku ini setelah nonton vlog Max Joseph yang ini: Bookstores: How to Read More in the Golden Age of content. Di vlog ini Max cerita tentang kegalauan dia yang terus terus terus beli buku tapi gak pernah dibaca, dia terus temu beberapa orang yang menurut dia capable buat jelasin gimana caranya baca buku di tengah jaman segala serba konten gini. Salah satu orang yang dia temui adalah Eric Barker, penulis buku ini. Terus dari situ saya baca deh hehe. 

Banyak hal menarik di buku ini, tapi ada satu yang menggelitik saya; tentang satu bab khusus (kalo ga salah bab 2) yang mengulas tentang 'bantuin orang', intinya, penulis bilang orang yang baik, yang suka bantuin orang ini ada yang terjebak di lingkaran luar kesuksesan, tapi yang ada di 'top' lingkaran terdalam orang sukses juga orang yang baik. Nah ternyata, orang baik yang sukses ini ya yang tau kapan waktunya bantu orang, dan tau strateginya supaya apa yang ia lakukan tuh kelihatan sama orang lain. Bahasa kitanya 'pamrih' kali ya. Buat saya, yang besar dengan budaya timur dan mata pelajaran PKN selama 12 tahun yang melarang untuk pamrih, konsep ini agak diluar pemahaman saya. Tapi juga make sense haha. 

Buku ini menarik sekali untuk dibaca, tapi ini saya cukup lama namatinnya, haha. Non fiksi ya, bund. Berat

Rating Goodreads: 4.10
Rating Asri: 4
Baca di Scribd

7. Manajemen Leha-Leha karya Masaki Nishida


Kalau buku ini saya sudah tulis full reviewnya disini: Review Asri: Buku Manajemen Leha-Leha.

Buku ini, seperti yang saya tulis di full review, akan kurang relevan dibaca sama masyarakat Indonesia pada umumnya yang termasuk golongan kaum santuy, malah senang libur dan mageran. Tapi tetap ok dibaca buat memahami budaya kerja orang Jepang yang stressful sekali dibalik etos kerja luar biasa yang sering kita lihat di beberapa tontonan dan sering kita baca di buku-buku. 

Selain memahami behind the scene pekerja Jepang, asyiknya kita bisa tetap dapat tips-tips yang mudah sekali diaplikasikan untuk bisa berleha-leha dengan efektif dan efisien. Males-malesan tapi gak nyusahin teman atau diri sendiri. 

Rating Goodreads: 3.76
Rating Asri: 3
Baca buku fisiknya beli di Official Shop Penerbit Haru (Shoppe)

8. Anxious People karya Fredrik Backman


Saya menulis review lengkap buku ini disini ya teman-teman: Review Asri: Anxious People.

Bacaan yang GILA! Ini buku fiksi non misteri yang saya baca di bulan ini. Sebelumnya dengar-dengar doang dari teman yang udah baca buku Backman kalau tulisan Backman tuh bisa banget ngaduk-ngaduk perasaan kita, dia ngajak kita memahami karakter-karakter di buku-bukunya. Dan hal itu juga yang terjadi di buku ini. 

Sempat tertipu oleh covernya yang kukira romance genrenya. Gataunya bukaaan dong. Ini cerita hangat sekali dan BAAAGUS SEKALI!

Rating Goodreads: 4.23
Rating Asri: 5!
Baca eBooknya di Scribd

9. Kitchen karya Yoshimoto Banana


Hah! saya tuh udah "PAMER" August reading recap dari tanggal 29 di IG Wanderbook haha, gataunya malah bisa menamatkan dua buku lagi di Agustus. Salah satunya Kitchen ini. 

Review lengkap Kitchen juga sudah saya tulis disini ya teman-teman: Review Asri: Kitchen.

Buku Yoshimoto Banana pertama yang saya baca dan saya merasa buku ini hmmm, hangat? getir? sendu? nano-nano sebetulnya. Tapi yang jelas buku ini mengajarkan saya sebagai pembaca bahwa ada banyak cara bagi tiap-tiap orang untuk melepaskan duka, dan beragam cara tersebut bisa jadi cara terbaik untuk memeluk diri sendiri dalam menerima kepergian orang yang kita sayang. :')
Bikin ingat bapak, baca buku ini teh :))

Rating Goodreads: 3.87
Rating Asri: 3.75
Baca buku fisiknya, beli di official strore penerbit Haru (Shoppe)

10. Keajaiban Toko Kelontong Namiya karya Keigo Higashino


Buku pamungkas penutup Agustus yang maniiiiis. Saya baca buku ini literally sampai sebelum pergantian hari ke September. Membaca buku ini untuk #BacaBarengan Sofa Literasi September dan terbawa banget sama ceritanya. Saya mau menuliskan lengkapnya di blog huawah! harus dan wajib! 

Bercerita tentang tiga orang pencuri yang terjebak menerima surat-surat dari masa lalu saat bersembunyi di sebuah toko kelontong yang sudah lama tidak dihuni pemiliknya. Uniknya, balasan surat dari mereka nantinya akan saling terhubung dengan masa depan, yang secara tidak langsung dan langsung juga berkaitan dengan mereka bertiga. 

Rating Goodreads: 4.43
Rating Asri: 5
Baca eBooknya di Gramedia Digital


---

Yeayyy, sekian recap 10 buku yang saya baca sepanjang Agustus. Panjang juga yaaa! Semoga September ini saya bisa dan sempat membaca buku-buku juga yaaa hehe, gak ada target sebanyak Agustus, tapi punya target agar apapun yang dibaca bisa bikin saya happy, seperti Agustus kemarin :))

Terima kasih sudah membaca, semuanya!!


"Mereka yang kita cintai suatu saat akan mati. Namun, kita tetap harus melanjutkan hidup".
- Kitchen - Yoshimoto Banana, hal. 126.

---

Kitchen jadi salah satu bacaan saya yang cukup menarik di bulan Agustus. Ini salah satu buku yang saya beli karena pengaruh alogaritma Instagram haha! buku ini berseliwaran di timeline medsos saya di bulan Juli, jadi waktu belanja beberapa buku yang ingin saya baca di Agustus, saya masukkan buku ini. Walaupun baru dibaca di akhir Agustus.

Buku ini ternyata mendadak 'tenar' karena lagi-lagi pengaruh boyband paling berpengaruh di abad ini: BTS. Huwah gila juga ya pengaruh BTS tidak berhenti di musik tapi juga masuk ke dunia literasi :), jadi katanya buku ini pernah dibaca oleh RM BTS (yang saya gatau yang mana huhu :')), tapi suatu saat harus kenalan sepertinya sama mas-mas ganteng BTS yang sudah mengenalkan banyak orang ke pilihan bacaan baru. 

---

Buku ini berisi tiga cerita yang ketiganya punya satu tema yang sama: Ditinggal orang tercinta dan serta bagaimana menyikapi hal itu. Buku ini berbentuk novela dengan tiga cerita. Cerita satu dan dua berhubungan jadi cukup panjang dan saya yang lebih suka baca cerita panjang dibanding cerita pendek lebih senang kisah kitchen 1 & 2. Sementara kisah ketiga berjudul Moonlight Shadow, memiliki tokoh dan jalan cerita yang berbeda. 

Buku ini diawali dengan cerita Sakurai Mikage, si tokoh aku yang sedang menceritakan betapa ia menyukai dapur. "Tempat yang paling kusukai di dunia ini adalah dapur" adalah paragraf pertama yang merupakan isi hati Mikage, yang saat itu baru saja ditinggal pergi neneknya, sekaligus anggota keluarga terakhir yang ia miliki. Ia kemudian bertemu dengan Tanabe Yuichi, seorang kenalan neneknya yang merupakan mahasiswa seumuran Mikage. 

Tanabe datang dengan penawaran menarik bagi Mikage yang baru saja ditinggal sebatang kara: tawaran untuk tinggal di apartemen Tanabe, bersama Ibu Tanabe, Eriko. 

Mikage yang baru saya mengenal Tanabe di pemakaman neneknya, tentu bingung setengah mati, tapi kegigihan Tanabe berujung dengan Mikage mencoba hidup bersama Tanabe. Disinilah cerita-cerita baru Mikage dan Tanabe dimulai. 

---

Kisah kedua masih tetap mengambil perspektif Mikage sebagai si 'Aku', bedanya kali ini bukan ia yang kehilangan seorang yang dicintai, tapi Tanabe. Membaca cerita Mikage dan Tanabe, yang memiliki cara berbeda untuk memproses kesedihan mereka membuat saya melihat kembali ke diri saya sendiri ketika berada di posisi mereka berdua. 

Tahun 2018, saya ditinggal ayah pergi untuk selama-lamanya. Saya cukup sulit memproses kesedihan namun saya punya support system yang kuat kala itu. Ibu, kekasih (sekarang suami), adik-adik dan teman-teman yang amat pengertian membuat saya bisa melanjutkan hari-hari setelah Ayah pergi tanpa kesulitan berarti. Tentunya ketika tiba saat malam-malam sendirian di kosan, ketika saya bekerja di Jakarta, tangis kadang tak terhindarkan. Kadang saya bisa menangis meraung-raung sampai tengah malam, ada kalanya ketika sedih karena banyak hal, saya mengingat Ayah untuk membantu saya melepaskan perasaan sedih saya lewat tangisan. Masa-masa itu, rasanya masih seperti kemarin, padahal sudah lewat tiga tahun. 

Cara Mikage memahami Tanabe, adalah cara orang-orang yang pernah merasakan kehilangan orang tercinta, terutama keluarga. Mikage memahami isi kepala Tanabe yang ingin pergi dari tempat ia biasa menghabiskan hari-hari bersama orang tercinta yang sekarang tiada. Meskipun cara Mikage dan Tanabe memproses duka sungguh berbeda, tapi kekacauan-kekacauan kegiatan harian, 'tiba-tiba menghilang' dan beragam hal kecil yang dirasakan Tanabe dan Mikage, adalah cara yang saya bisa pahami karena pernah berada di posisi mereka. 

---

Saya tak akan banyak mengulas cerita ketiga, ceritanya pendek dan berbeda dengan Kitchen, tapi membekas perihnya karena satu hal: di cerita ini, tokoh aku ditinggal seorang kekasih, bukan anggota keluarga seperti Kitchen. Saya termasuk orang yang merasa bisa sangat hancur saat ditinggal kekasih. Membayangkan pasangan hidup saya pergi adalah hal yang mengerikan rasanya :'), apalagi setelah punya anak. 

Oh iya, tokoh favorit saya di buku ini adalah Eriko, Ibu Yuichi Tanabe. Waktu saya tahu apa yang terjadi pada Eriko, tidak terbayang bagi saya orang tua akan melakukan hal seekstrim itu untuk anaknya. Walaupun tentu perlu dicek lebih jauh faktor pengambil keputusan Eriko, bisa jadi bukan hanya karena Tanabe (aduuuh, ini kalau agak sulit dipahami keputusan apa yang dimaksud mohon maklum ya, saya gak mau spoiler huhu). 

Tapi apa yang dilakukan Eriko tetap membuat saya merasa hangat sekali, dan yang luar biasa adalah penerimaan Yuichi Tanabe terhadap keputusan Eriko. 

--- 

Buku ini menarik sekali untuk jadi bacaan akhir pekan atau bacaan pelepas lelah setelah bekerja. 

Kitchen adalah buku fiksi yang mengajarkan kita semua bahwa cara memproses kesedihan tiap orang bisa jadi berbeda-beda. DAN ITU TIDAK APA-APA. 

Informasi Buku
Judul: Kitchen
Penulis: Yoshimoto Banana
Penerjemah: Ribeka Ota
Penerbit: Penerbit Haru
Terbitan: Cetakan pertama, April 2021. Pertama diterbitkan 1988
Jumlah halaman: 224 Halaman
ISBN: 978-623-7351-68-9
Bahasa: Indonesia
Harga: (P. Jawa) Rp. 93.000
e-Book tersedia di Amazon Kindle (Bahasa Inggris)

Postingan Lebih Baru Postingan Lama Beranda

ABOUT ME

Nih buat jajan

POPULAR POSTS

  • Review Asri - Buku Seribu Wajah Ayah karya Nurun Ala
  • Review Asri: Buku Confession karya Minato Kanae
  • Reading Recap September 2021
  • [Review Asri] Kemarau - A.A. Navis
  • [Review Asri] Atomic Habits - James Clear
  • We're Expecting!
  • Juni yang Tidak Terlalu Bersahabat
  • [Review Asri] Failure - Greatmind
  • Review Asri - The Power of Language Karya Shin Do Hyun & Yoon Na Ru
  • Senin Pagi

Goodreads

Asri's books

Kejutan Kungkang
it was amazing
Kejutan Kungkang
by Andina Subarja
The Fine Print
liked it
The Fine Print
by Lauren Asher
Under One Roof
liked it
Under One Roof
by Ali Hazelwood
Lessons from Surah Yusuf
it was amazing
Lessons from Surah Yusuf
by Abu Ammaar Yasir Qadhi
Setelah membaca ini sampai selesai malam ini. Jadi paham kenapa Allah bilang kalau Kisah Yusuf ini salah satu kisah terbaik dalam Quran. Ada terlalu banyak pelajaran berharga dari kisah Yusuf. Dr. Yasir Qadhi mengawali buku ini dg sebab...
No Exit
liked it
No Exit
by Taylor Adams

goodreads.com

Blog Perempuan

Blog Perempuan

Kamu pengunjung ke

Cari Blog Ini

Arsip Blog

  • ►  2023 (7)
    • ►  Maret 2023 (2)
    • ►  Februari 2023 (2)
    • ►  Januari 2023 (3)
  • ►  2022 (53)
    • ►  Oktober 2022 (2)
    • ►  September 2022 (13)
    • ►  Agustus 2022 (2)
    • ►  Juli 2022 (2)
    • ►  Juni 2022 (4)
    • ►  Mei 2022 (9)
    • ►  April 2022 (7)
    • ►  Maret 2022 (5)
    • ►  Februari 2022 (6)
    • ►  Januari 2022 (3)
  • ▼  2021 (35)
    • ►  Desember 2021 (5)
    • ►  November 2021 (1)
    • ►  Oktober 2021 (1)
    • ▼  September 2021 (4)
      • Review Asri - Buku Seribu Wajah Ayah karya Nurun Ala
      • Review Asri: Buku Confession karya Minato Kanae
      • 10 Buku yang saya baca di Agustus 2021
      • Review Asri - Buku Kitchen karya Yoshimoto Banana
    • ►  Agustus 2021 (3)
    • ►  Juli 2021 (2)
    • ►  Juni 2021 (1)
    • ►  Mei 2021 (3)
    • ►  April 2021 (1)
    • ►  Maret 2021 (2)
    • ►  Februari 2021 (6)
    • ►  Januari 2021 (6)
  • ►  2020 (13)
    • ►  Desember 2020 (3)
    • ►  Agustus 2020 (4)
    • ►  Juni 2020 (3)
    • ►  April 2020 (1)
    • ►  Maret 2020 (1)
    • ►  Februari 2020 (1)
  • ►  2019 (15)
    • ►  November 2019 (1)
    • ►  Oktober 2019 (1)
    • ►  September 2019 (1)
    • ►  Agustus 2019 (2)
    • ►  Juli 2019 (2)
    • ►  April 2019 (1)
    • ►  Maret 2019 (3)
    • ►  Februari 2019 (2)
    • ►  Januari 2019 (2)
  • ►  2018 (15)
    • ►  Desember 2018 (4)
    • ►  November 2018 (1)
    • ►  Juli 2018 (1)
    • ►  Juni 2018 (1)
    • ►  Mei 2018 (3)
    • ►  Maret 2018 (3)
    • ►  Januari 2018 (2)
  • ►  2017 (21)
    • ►  Desember 2017 (1)
    • ►  November 2017 (2)
    • ►  Oktober 2017 (3)
    • ►  September 2017 (2)
    • ►  Agustus 2017 (4)
    • ►  Juli 2017 (4)
    • ►  Mei 2017 (3)
    • ►  Januari 2017 (2)
  • ►  2016 (65)
    • ►  Desember 2016 (2)
    • ►  September 2016 (2)
    • ►  Agustus 2016 (3)
    • ►  Juli 2016 (17)
    • ►  Juni 2016 (7)
    • ►  Mei 2016 (7)
    • ►  April 2016 (25)
    • ►  Februari 2016 (1)
    • ►  Januari 2016 (1)
  • ►  2015 (29)
    • ►  Desember 2015 (3)
    • ►  September 2015 (2)
    • ►  Agustus 2015 (13)
    • ►  Juli 2015 (4)
    • ►  Juni 2015 (1)
    • ►  Maret 2015 (2)
    • ►  Februari 2015 (1)
    • ►  Januari 2015 (3)
  • ►  2014 (32)
    • ►  Desember 2014 (9)
    • ►  November 2014 (7)
    • ►  Oktober 2014 (2)
    • ►  September 2014 (3)
    • ►  Juni 2014 (3)
    • ►  Mei 2014 (2)
    • ►  Februari 2014 (6)
  • ►  2013 (69)
    • ►  Desember 2013 (1)
    • ►  November 2013 (5)
    • ►  Oktober 2013 (7)
    • ►  September 2013 (7)
    • ►  Agustus 2013 (15)
    • ►  Juli 2013 (4)
    • ►  Juni 2013 (8)
    • ►  Mei 2013 (2)
    • ►  April 2013 (5)
    • ►  Februari 2013 (4)
    • ►  Januari 2013 (11)
  • ►  2012 (6)
    • ►  November 2012 (4)
    • ►  Oktober 2012 (2)
  • ►  2011 (8)
    • ►  Oktober 2011 (4)
    • ►  September 2011 (1)
    • ►  Maret 2011 (3)
Diberdayakan oleh Blogger.

Copyright © Journal Asri. Designed by OddThemes